Breaking NewsHOMEWARTA NASIONAL DAN DAERAH

Kajian Rutin Sabtu Subuh di Masjid Nurul Islam Way Halim Permai: Mengupas Pengamalan Iman, Islam, dan Ihsan

Bandar Lampung, MUI Lampung Digital

Ratusan jamaah memadati Masjid Nurul Islam Way Halim Permai pada Sabtu subuh (30/11/2024) untuk mengikuti kajian rutin yang menghadirkan narasumber Dr. KH. A. Bukhari Muslim, Lc., M.A.. dengan mengangkat tema “Menjalani Islam Secara Kaffah Melalui Pengamalan Iman, Islam, dan Ihsan”. Kajian ini menjadi momentum penting bagi warga untuk memperdalam pemahaman agama dan pengamalan nilai-nilainya dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam kajiannya, Dr. KH. A. Bukhari Muslim menjelaskan hubungan mendalam antara iman, Islam, dan ihsan sebagai pilar utama dalam membangun akhlak mulia (akhlak al-karimah). Beliau menegaskan bahwa ketiga unsur ini saling melengkapi: Iman adalah fondasi keyakinan yang mengarahkan seseorang pada hubungan yang kuat dengan Allah SWT. Sedangkan Islam adalah praktik nyata melalui kepatuhan terhadap hukum dan ajaran agama, dan Ihsan adalah bentuk kesempurnaan ibadah, di mana setiap perbuatan dilakukan dengan niat tulus dan penghayatan seolah-olah Allah selalu hadir. “Iman yang kokoh akan membimbing seseorang untuk mengamalkan Islam secara konsisten, dan ihsan akan menyempurnakan ibadah serta interaksi sosialnya,” ujar Kyai lulusan Universitas Al-Azhar Mesir ini.

Lebih lanjut, Dr. KH. Bukhari Muslim yang juga Dekan Fakultas Adab UIN Raden Inten Lampung menyoroti pentingnya pengamalan keshalehan individual dan keshalehan sosial untuk mewujudkan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara yang harmonis. Menurut beliau keshalehan individual seperti menjaga shalat, jujur, dan bertakwa harus diimbangi dengan kontribusi sosial berupa kepedulian terhadap sesama, keadilan, dan tanggung jawab terhadap lingkungan sekitar. “Seorang Muslim yang benar-benar kaffah tidak hanya baik dalam ibadah pribadinya, tetapi juga memberi manfaat kepada orang lain melalui perilaku dan kontribusinya di tengah masyarakat,” tegasnya.

Kajian diakhiri dengan sesi tanya jawab interaktif yang diikuti antusias oleh jamaah. Banyak pertanyaan terkait bagaimana menghadapi tantangan modern dalam menjalani nilai-nilai Islam, serta cara menjaga keseimbangan antara kehidupan spiritual dan sosial.

Ketua Takmir Masjid Nurul Islam, KH. Suryani M. Nur mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya acara kajian rutin yang diselenggarakan setiap hari Rabu subuh dan Sabtu subuh dengan menghadirkan narasumber-narasumer Pengurus MUI Provinsi Lampung dan MUI Kota Bandar Lampung di Masjid Nurul Islam Way Halim Permai ini. “Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Dr. KH. A. Bukhari Muslim yang memberikan pencerahan luar biasa. Harapannya, jamaah dapat mengamalkan ilmu yang didapat dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Kajian hari Rabu subuh dan Sabtu subuh di Masjid Nurul Islam ini menjadi salah satu agenda rutin yang selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat Way Halim Permai, sebagai sarana memperkuat iman dan memperbaiki akhlak menuju kehidupan yang lebih baik. (Rita Zaharah)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button