Breaking NewsHOMEOpini

Opini: Hakekat Hari Pahlawan

Hakekat Hari Pahlawan
Prof. Dr. H. A. Kumedi Ja’far, S.Ag., M.H.
Ketua LP2M UIN Raden Intan Lampung
Pengurus MUI Provinsi Lampung

Hari Pahlawan yang diperingati setiap tanggal 10 November merupakan momen yang penting untuk merenungkan perjuangan dan pengorbanan para pahlawan bangsa Indonesia. Pada hari ini kita tidak hanya mengenang peristiwa-peristiwa penting dalam sejarah, tetapi juga mengingat makna sejati dari perjuangan mereka yang tidak hanya berupa pertempuran fisik, tetapi juga semangat untuk meraih kemerdekaan dan keadilan sosial.

Pahlawan-pahlawan Indonesia yang kita kenal seperti Jenderal Sudirman, Bung Tomo, Pangeran Diponegoro, Raden Inten II, RA Kartini, Cut Nyak Dien, dan lain-lain mengajarkan kepada kita arti pengorbanan tanpa pamrih. Mereka tidak hanya berjuang dengan senjata, tetapi juga dengan keberanian menghadapi tantangan dan kesulitan hidup demi masa depan bangsa Indonesia yang lebih baik.

Hari pahlawan juga mengingatkan kepada kita bahwa semangat perjuangan itu tidak boleh berhenti pada peringatan tahunan saja. Sebagai generasi penerus, tentunya kita dituntut untuk mengisi kemerdekaan ini dengan prestasi, memajukan bangsa melalui inovasi, pendidikan, dan membangun solidaritas.

Pahlawan sejati bukan hanya mereka yang gugur di medan perang, tetapi juga mereka yang terus berjuang untuk menciptakan masyarakat yang lebih baik menuju masyarakat yang adil, beradab dan sejahtera. Untuk itu hari pahlawan  juga harus dipahami sebagai ajakan untuk tidak hanya mengenang masa lalu, tetapi juga untuk merenungkan bagaimana kita berkontribusi bagi bangsa ini melalui karya nyata, pendidikan, serta integritas dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan demikian hari pahlawan merupakan hari yang tepat untuk kita merenung, bersyukur dan berkomitmen untuk terus melanjutkan perjuangan mereka dengan memberikan yang terbaik apa yang bisa kita lakukan demi bangsa dan negara tercinta Indonesia. Wallahualam Bishawab.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button