Pengasuh Rumah Tahfidz Nurul Islam Kangkung Gelar Istigosah dan Doa Bersama
Bandar Lampung: Pengasuh Rumah Tahfidz Nurul Islam Kelurahan Kangkung, Kusaeri Suwandi, SH.I, menggelar istigosah dan doa bersama para kyai dan tokoh masyarakat pada Kamis (16/8/2018) malam di Rumah Tahfidz setempat.
Kegiatan yang dihadiri ratusan peserta tersebut yang terdiri dari para santri, alumni dan tokoh agama serta masyarakat dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia berjalan lancar dan meriah. Acara istigosah dan doa bersama tersebut dipimpin Ketua Umum Pergunu Kota Bandar Lampung.
H. Madraji, Tokoh Agama setempat menyampaikan bahwa pengasuh Rumah Tahfidz Nurul Islam telah banyak mewarnai dan berkontribusi bagi masyarakat sekitar.
“Ustadz Kusaeri Suwandi merupakan sosok yang telah berkhidmat untuk daerah Kangkung dan sekitarnya. Mulai aktif di TPA/Majelis Taklim, praktisi penggiat masjid, sampai menjadi pengasuh Rumah Tahfidz. Peranan beliau sudah dirasakan oleh masyarakat Kangkung dan sekitarnya seperti Kecamatan Bumi Waras,” ujar H. Madraji saat menyampaikan sambutannya.
Kusaeri Suwandi, Pengasuh Rumah Tahfidz Nurul Islam menyatakan acara tersebut dimaksudkan untuk refleksi diri mengenang perjuangan dari pahlawan Indonesia.
“Terkhusus dari kalangan Ulama dan santri yang memiliki peran besar memperjuangkan kemerdekaan Indonesia sekaligus mendoakan mereka supaya para pahlawan di tempatkan Allah di sisi-Nya yang paling layak,” ujar Kusaeri Suwandi yang juga sebagai pengurus Majelis Ulama Indonesia Provinsi Lampung. (Abdul Qodir Zaelani)