Breaking News
MUI Lampung Terima 1 Sapi Kurban dari Universitas Malahayati
Bandar Lampung: Majelis Ulama Indonesia (MUI) Lampung menerima bantuan hewan kurban berupa satu ekor sapi dari Universitas Malahayati , Sabtu (2/9/2017) di Ponpes Al Hikmah Bandar Lampug.
Pemberian dari Universitas Malahayati tersebut diterima langsung oleh KH. Basyaruddin Maisir AM Sekretaris Umum MUI Lampung.
Penyerahan hewan kurban tersebut juga disaksikan oleh jajaran pengurus MUI Lampung.
KH. Basyaruddin Maisir AM menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diberikan Universitas Malahayati, nantinya hewan kurban ini akan dikelola oleh panitia kurban dari MUI Lampung dan akan disalurkan oleh masyarakat dan pengurus MUI Lampung. (Rudi Santoso)