Ketua Umum MUI Lampung “Saat Ini Eranya Perang Opini”
Bandar Lampung: “Ditengah kemajuan zaman seperti sekarang ini, konteks perjuangan yang harus dilakukan oleh setiap warga Negara, sangat berbeda dengan masa saat para pahlawan dahulu berjuang melawan penjajah. Apabila pada zaman dahulu para pejuang kita, para pahlawan kita berperang melawan penjajah dengan fisik, maka saat ini bukan lagi dengan fisik perjuangan itu, melainkan saat ini adalah eranya perang wacana,” kata Dr. KH. Khairuddin Tahmid, MH Ketua Umum MUI Lampung saat menghadiri Pelantikan Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kota Bandar Lampung, Jum`at (27/1/2017).
Menurutnya kita harus menguasai berbagai pemasalahan serta persoalan-persoalan yang sedang berkembang saat ini salah satunya media.
“Saat ini eranya perang opini, perang wacana, dan perang aliran atau pemahaman, berbeda dengan para pahlawan kita dulu perangnya menggunakan fisik,” ujarnya.
“Sebagai pemuda Ansor kita harus memahami serta bisa mencarikan solusi terhadap berbagai persoalan kekinian yang sedang berkembang atau waqi`iyah, sehingga kita tidak kalah dalam menghadapi perang wacana seperti era sekarang,” tuturnya. (Nur Fatmawati Anwar)