Poin-Poin Kerjasama LKK Tak Luput dari Tri Darma Perguruan Tinggi
Bandar Lampung: sebagai perguruan tinggi yang ingin menebar kontribusinya ke dalam masyarakat, IAIN dengan lembaga yang bernama LKK (Lembaga Kerjasama Kemitraan) akan melakukan program kerja sama dengan 5 Kabupaten di Provinsi Lampung yakni Kabupaten Tulang Bawang, Pesawaran, Lampung Selatan, Lampung Tengah dan Lampung Timur.
“Poin-poin kerja sama yang akan dilakukan tetap pada tri darma perguruan tinggi yaitu, pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat. Artinya dengan muculnya LKK ini kita akan mengupayakan muncul konsep-konsep baru tentang pendidikan pengajaran yang berdampak terhadap kehidupan masyarakat secara luas. Kemudian penelitian yang berdayaguna terhadap perubahan-perubahan yang terjadi di masyarakat kemudian pengabdian masyarakat melakukan kinerja-kinerja yang dibutuhkan,” jelas Drs. H. Apun Syarifudin, M.Ag Ketua LKK IAIN Raden Intan Lampung saat ditemui selepas rapat LKK, Kamis (12/01/2017).
Drs. H. Apun Syarifudin, M.Ag menambahkan, jadi pola-pola lama seperti KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang datang kesana hanya tidak tidur, ini akan terbedah dengan KKN tematik, artinya kkn yang melakukan program kerja daerah. Jadi kita menyiapkan tenaga-tenaga yang tentunya dilatih dengan profesionalisme dan semangat kerja kemudian datangnya ke masyarakat ini membantu kelancaran program. Jadi kawan-kawan mahasiswa juga ssetelah dilatih melalui program yang baru ini, mereka akan lebih progressive dan pro aktif terhadap kegiatan-kegiatan masyarakat sehingga ketika lahir sebagai sarjana baru, mereka akan berfungsi di masyarakat sesuai dengan kapasitas keilmuannya. (Siti Zubaidah)