Breaking News

PMII Komisariat Darmajaya Gelar MAPABA

Bandar Lampung:  Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Darmajaya menyelenggarakan agenda Masa Penerimaan Anggota Baru (MAPABA). Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, Sabtu-Minggu (7-8/1/2017) di Gedung DPD KNPI Provinsi Lampung, Jl. Zainal Abidin Pagar Alam, Rajabasa, Bandar Lampung.

Acara ini diikuti 30  mahasiswa  yang berasal dari berbagai kampus .yaitu:  UBL , UMITRA, AMIK MASTER, STKIP-PGRI, UM LAMPUNG dengan mengusung tema “Membentuk karakter kader yang berahlak, berjiwa sosial, kreatif, inovatif dan kritis transformatif.”

Wahyu Trijaya Ketua pelaksana mengatakan tema tersebut dipilih karena setiap  kader  yang sudah tergabung dalam PMII memiliki kemampuan, baik kemampuan agama, menajemen organisasi, atau lainnya. Sehingga  selama menjadi mahasiswa bergabung dalam PMII adalah keputusan yang tepat.

Sedangkan Iskandar  Orlando Ketua PMII Komisariat Darmajaya mengatakan  MAPABA sendiri merupakan kaderisasi formal tingkat pertama yang ada di PMII, seluruh peserta MAPABA yang telah yang sudah dibekali berbagai ilmu yang telah disampaikan oleh berbagai pemateri yang handal. Peserta MAPABA kedepanya mampu menyeimbangi antara ilmu intelektual dan spritual agar kedepanya mereka bisa menerapkan ilmu pengetahuan dengan baik.

Salah satu peserta Refki Ardiansyah diselah-selah mengikuti MAPABA mengatakan saya senang dan beruntung bisa ikut serta dalam organisasi ini. PMII bukan hanya mempelajari ilmu umum, tapi juga ilmu agama yang sangat bermanfaat. (Rilis PMII Darmajaya)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button