Breaking News

Pandangan Habib Mengenai Pro Kontra Maulid Nabi Muhammad Saw

Bandar Lampung : Pro dan Kontra diselenggarakannya perayaan Maulid Nabi Muhammad Saw khususnya di Indonesia masih menjadi topik perbincangan yang hangat.

Habib Kamal bin Thohir bin Sahab saat ditemui dalam acara Simtudduror Ma’had Al-Jami’ah mengatakan bahwa hal ini seharusnya tidak perlu dipermasalahkan oleh umat Islam di Indonesia karena yang menjadi topik utama ialah arah perjuangan umat Islam, mau mengkafirkan atau mengislamkan.

“Fokus utama kita umat Islam saat ini ialah arah peruangan umat islam mau mengkafirkan atau mengislamkan umatnya,” ungkap Habib Kamal saat ditemui di kesekretariatan Ma’had Al-Jami’ah, Minggu (11/12/2016).

Habib Kamal berharap umat Islam Indonesia bisa lebih memfokuskan diri kepada hal-hal yang dapat membuat kemashlahatan dan kebaikan bagi umat Islam di Indonesia bukan mempermasalahkan ada tidaknya sebuah perayaan dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw.(Raesitha Zildjianda/Nur Fatmawati Anwar).

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button