Universitas Tulang Bawang Bandar Lampung Gelar Halal Bihalal
Bandar Lampung: Universitas Tulang Bawang (UTB) Bandar Lampung menggelar acara Halal Bilhalal di ikuti seluruh sivitas akademika UTB, Sabtu (23/7) di Gedung Serba Guna kampus tersebut.
Tampak hadir Pembina dan Ketua Yayasan YAPIPILA, Rektor UTB di dampingi Wakil Rektor 1, 2 dan 3, para Dekan, Ketua-ketua Prodi dan dosen dilingkungan Universitas.
Hikmah Halal Bil Halal disampaikan oleh Dr. KH. Bukhori Muslim Lc, MA Ketua Masjid Jami’ Al Furqon Bandra Lampung, yang juga. Dalam Tausiyahnya, ustadz Bukhori memaparkan pentingnya Halal Bil Halal usai menjalankan puasa selama sebulan penuh, saling maaf memaafkan satu sama lain.
Lebih lanjut ustadz Bukhori mengatakan, tradisi halal bil halal adalah tradisi yang baik yang sudah menjadi tradisi nasional Indonesia (local widom) untuk saling maaf memaafkan sesamanya sebagai wujud ketaqwaan kepada Allah SWT, saling menghormati, dan tolong menolong sebagai buah dari taqwa, itulah karakter yang baik atau mahmudah, sebagai implementasi dari revolusi mental, akhlak yang baik dalam membangun karakter generasi muda bangsa dalam upaya menjadikan negeri yang makmur berkeadilan dan adil berkemakmuran, ungkap pengurus MUI Provinsi Lampung ini.
Hidir juga Ketua MUI Kota Bandar Lampung Ustad Dr. (c) Suryani, MM dan pengurus MUI Provinsi Lampung Dr. (c) Bainal Huri Halim, M. Kom. (Maskut Candranegara)