Author: muilampungdigital

  • Pengurus Perwakilan BWI Lampung Akan Dilantik Senin 13 Januari 2025

    Pengurus Perwakilan BWI Lampung Akan Dilantik Senin 13 Januari 2025

    Bandar Lampung, MUI Lampung Digital

    Pengurus Perwakilan Badan Wakaf Indonesia (BWI) Provinsi Lampung masa jabatan 2024-2027 akan resmi dilantik pada Senin 13 Januari 2025. Prosesi pelantikan ini dijadwalkan berlangsung di Aula Sai Batin Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Lampung. Hal ini dikatakan oleh H. Erwinto selaku Sekretaris Perwakilan BWI Provinsi Lampung melalui pesan WhatsApp pada Sabtu 11/01/2025

    Menurut Erwinto yang juga Kepala Bidang Penerangan Agama Islam Kanwil Kemenag Provinsi Lampung menjelaskan bahwa yang akan melantik adalah Sekretaris Jenderal BWI Pusat. “Pelantikan ini merupakan tindak lanjut dari Surat Keputusan Badan Pelaksana BWI tertanggal 13 November 2024 yang mengesahkan susunan kepengurusan baru Perwakilan BWI Provinsi Lampung masa jabatan 2024-2027”, ujar Erwinto.

    Dalam SK bernomor 112/BWI/P-BWI/2024 tersebut termaktub sebagai Ketua Dewan Pertimbangan adalah Gubernur Lampung dengan anggota Ka Kanwil Kementerian Agama, dan Ketua Umum MUI Provinsi Lampung.

    Sedangkan sebagai Badan Pelaksana, H. Hery Suliyanto MM ditetapkan sebagai Ketua, didampingi H. Suryani M Nur MM sebagai Wakil Ketua, dan H. Erwinto M.Kom.I sebagai Sekretaris, serta Rycke Febri Yenny S.Sos.I sebagai Bendahara.

    Beberapa pejabat lainnya yang tergabung dalam badan pelaksana yakni Divisi Pembinaan Nazhir dan Pengelolaan Wakaf : Dr. Hj. Rita Linda, bersama H.M. Firdaus S.Kom MTI, Divisi Humas, Sosialisasi dan Literasi dijabat oleh Dr. H. Syamsul Hilal, Divisì Kerjasama, Kelembagaan dan Advokasi dijabat oleh Hj. Ria Andari M.Pd. bersama Ahmad Iskandar Hanafi SH MM, Divisi Pendataan, Sertifikasi dan Ruislagh dijabat oleh Dr. Agus Mardihartono, serta Divisi Pengawasan dan Tata Kelola dijabat oleh Syaiful Anwar SH.

    Kepengurusan baru ini diharapkan dapat melanjutkan dan meningkatkan program-program pengelolaan serta pemberdayaan wakaf di Provinsi Lampung, sesuai dengan amanat dan tugas yang telah ditetapkan oleh peraturan perundang-undangan.

    Acara pelantikan ini akan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk jajaran pemerintah provinsi, tokoh agama, dan organisasi masyarakat yang mendukung pengelolaan wakaf di wilayah ini. Dengan adanya pelantikan ini, diharapkan sinergi antar lembaga terkait semakin kuat guna mendorong pengembangan wakaf untuk kesejahteraan masyarakat. (Samsul Hilal/Rita Zaharah)

  • Dosen UIN RIL Presentasikan Inovasi Konseling Virtual Reality di Jepang

    Dosen UIN RIL Presentasikan Inovasi Konseling Virtual Reality di Jepang

    Tokyo, MUI Lampung Digital

    Dosen Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL) Anisa Mawarni, M.Pd terpilih menjadi chairman pada Konferensi internasional di Tokyo, Jepang, Selasa (7-1-2025). Dia sukses mempresentasikan hasil risetnya mengenai Inovasi Konseling Virtual Reality untuk mengembangkan Academic Buoyancy bagi calon Pendidik.

    Anisa mengikuti kegiatan Internasional Conference Society & Interdisciplinary Business & Economics Research Tokyo, Jepang yang digelar selama tiga hari (6-8 Januari 2025).
    Dalam konferensi internasional tersebut, dia mempresentasikan penelitianya dengan judul “Academic Buoyancy Among Prospective Educators: A Comparative Analysis Based on Characteristic Aspects for Innovation Counselling Virtual Reality”. Dia Juga terpilih menjadi chairman yaitu ketua sidang dalam kegiatan internasional conference untuk memandu dan mengatur para presenter dari berbagai negara menyampaikan hasil penelitianya.

    Konferensi internasional tersebut diikuti sekitar 100 akademisi dari berbagai negara, antara lain, dari Amerika Serikat, India, Malaysia, Cina, Turki, dan Indonesia. Konferensi tersebut dibagi menjadi dua sesi dan membahas mengenai manajemen, management science serta perilaku organisasi.

    Anisa mengatakan, dengan mengikuti berbagai kegiatan internasional akan semakin menambah wawasan dan pemahaman terhadap berbagai fenomena baru, proses riset dan berbagai kemungkinan dan inovasi yang dapat dihasilkan.
    “Kegiatan ini sangat menarik, karena menghadirkan presenter dari berbagai disiplin ilmu yang berasal dari berbagai negara. Sehigga bisa membuka pemahaman, karena saat ini kita tidak hanya dituntut untuk berkompetisi namun juga berkolaborasi,” kata dia.

    Kegiatan di level internasional ini dengan proses seleksi yang cukup ketat bagi peneliti yang akan bertemu dengan peneliti dari negara lain. Kemudian masing-masing peneliti akan sharing penelitian yang dilakukan di negara masing-masing. “Pada saat sharing tersebut, peneliti akan mendapatkan masukan maupun tanggapan dari peneliti lain. Sehingga hal ini akan dapat meningkatkan pengetahuan yang dimiliki oleh masing-masing peneliti.”

    Anisa saat ini tengah menempuh Pendidikan doctoral dalm bidang Keilmuan Bimbingan dan Konseling. Baginya kegiatan ini sangat menarik karena berhasil bergabung dalam konferensi internasional multidisipliner yang utamanya mengarah pada pengembangan ekonomi mikro maupun makro. Karena sudah saatnya kita sekarang mulai berani juga cross knowledge dan berkolaborasi antar multidisipliner. Dengan demikian, temuan pengembangan bimbingan dan konseling juga akan berdampak kepada berbagai sektor dan begitupun sebaliknya (Uni/Rita Zaharah)

  • STISDA Lampung Tengah Tanda Tangani Kerjasama Dengan Kemenag Lampung Tengah dan KUA Terbanggi Besar

    STISDA Lampung Tengah Tanda Tangani Kerjasama Dengan Kemenag Lampung Tengah dan KUA Terbanggi Besar

    Lampung Tengah, MUI Lampung Online

    Sivitas akademika Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Darusy Safa’ah (STISDA) Lampung Tengah, melakukan agenda istimewa yakni penandatanganan kerjasama Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kementerian Agama Kabupaten Lampung Tengah.

    Hal tersebut disampaikan Ketua STISDA Lampung Tengah, Dr. H. Andi Ali Akbar, M.Ag, disela-sela agenda tersebut, di aula meeting room Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Tengah, yang beralamatkan di Jalan H. Muchtar No 1 Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah, Kode Pos 34161, Senin (6/1/2025) siang, bertepatan 6 Rajab 1446 H.

    “MoU ini bertujuan untuk mempererat kerja sama di bidang pendidikan, pembinaan keagamaan, dan pengembangan sumber daya manusia, bagian dari wujud nyata implementasi Tridarma Perguruan Tinggi,” ujarnya.

    Alumnus Doktoral UIN Sunan Ampel, Surabaya, Jawa Timur ini menambahkan, kami mengucapkan terima kasih atas dukungan Kepala Kantor Kementerian Agama Lampung Tengah dan berharap kerja sama ini memberikan dampak positif bagi masyarakat. Kami berharap kolaborasi ini tidak hanya bermanfaat bagi mahasiswa, tetapi juga berkontribusi pada kesejahteraan masyarakat Lampung Tengah secara keseluruhan.

    Wakil Katib Syuriah PWNU Lampung ini melanjutkan, ruang lingkup kerja sama ini meliputi penelitian ilmiah, pengabdian masyarakat, pendidikan, praktikum penyuluhan hukum Islam, serta program peningkatan kesejahteraan keluarga menuju keluarga yang sakinah, mawadah, warahmah.

    Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Tengah, H. Maryan Hasan, M.Pd, dalam sambutannya menyampaikan, mengapresiasi inisiatif Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Darusy Safa’ah (STISDA) Lampung Tengah dan menegaskan pentingnya sinergi antara lembaga pendidikan tinggi dan Kemenag.

    “Kami menyambut baik kerja sama ini karena sejalan dengan visi Kementerian Agama dalam memperkuat pendidikan Islam dan meningkatkan pemberdayaan masyarakat melalui pendidikan tinggi keagamaan yang berkualitas,” imbuhnya.

    Alumnus IAIN Kota Metro ini menambahkan, kami optimis bahwa kerja sama ini akan meningkatkan mutu pendidikan Islam di Kabupaten Lampung Tengah sekaligus menciptakan generasi yang unggul dan berakhlakul karimah.

    Acara yang berlangsung di ruang rapat Kantor Kementerian Agama Lampung Tengah ini dihadiri oleh; Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Tengah, H. Maryan Hasan, M.Pd, Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Darusy Safa’ah (STISDA) Lampung Tengah, Dr. H. Andi Ali Akbar, M.Ag, beserta jajarannya, serta para pejabat di lingkungan Kemenag Lampung Tengah, termasuk Kasubbag TU, Kasi Penmad, Kasi PAI, Kasi PD Pontren, dan Kasi Bimas Islam, dan lain-lain.

    Sebelum diadakan penandatanganan kerjasama Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kementerian Agama Kabupaten Lampung Tengah jajaran civitas akademik Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Darusy Safa’ah (STISDA) Lampung Tengah juga melakukan penandatanganan kerjasama dengan Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Terbanggi Besar. (Ahmad Syarif Kurniawan/Rita Zaharah)

  • IPNU IPPNU Lampung Timur Gelar Rakercab dan In House Training

    IPNU IPPNU Lampung Timur Gelar Rakercab dan In House Training

    Lampung Timur, MUI Lampung Digital

    Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama Kabupaten Lampung Timur menggelar Rapat Kerja Cabang dan In House Training yang pada, 2-3 Januari 2025 bertempat di MA Ma’arif NU 05 Kecamatan Sekampung.

    Kegiatan ini bertujuan untuk menyusun langkah-langkah strategis dalam mengembangkan organisasi serta memberikan pelatihan internal guna meningkatkan kualitas kader IPNU IPPNU Kabupaten Lampung Timur.

    Ketua PC IPNU Lampung Timur, Khoirul Dwi Safe’i mengatakan pentingnya rakercab sebagai kolaborasi antar kader dalam mencapai tujuan organisasi IPNU IPPNU.

    “Rakercab merupakan kesempatan bagi kita semua untuk melakukan evaluasi program pada tahun sebelumnya, dan menganalisis serta merumuskan langkah-langkah yang efektif guna menyongsong kepengurusan saat ini. Dengan semangat kebersamaan saya yakin IPNU IPPNU Lampung Timur bisa semakin berkembang”, ujarnya.

    “Harapannya dengan kegiatan Rakercab dan In House Training kami dapat mencetak kader IPNU IPPNU yang tidak hanya aktif berorganisasi, namun memiliki kapasitas dan integritas tinggi serta mempunyai jiwa Visioner”, tambahnya.

    Setelah rakercab, kegiatan dilanjutkan dengan In House Training yang menghadirkan narasumber yang berkompeten guna meningkatkan kapasitas kader dalam managerial dan kepemimpinan. Dalam salah satu materi peserta diajak untuk memahami kiat-kiat seorang pemimpin dalam memotivasi anggotanya.

    Siti Mutmainah salah satu demisioner Ketua PC IPPNU Lampung Timur periode 2006-2008 mengajak untuk kader IPNU IPPNU mengobarkan semangat dan tuntaskan kaderisasi serta memberikan pemahaman Aswaja An-nahdliyah kepada generasi muda sesuai dengan lirik mars IPPNU yakni Ilmu kucari amal kuberi untuk agama bangsa dan negeri.

    Kegiatan ini dihadiri oleh MWC NU Sekampung, demisioner Ketua PC IPNU periode 2006-2008 Siti Mutmainah dan demisioner Ketua PC IPNU Angga Febri Hendrawan periode 2016-2018, Pengurus PC dan PAC IPNU IPPNU se-Lampung Timur. (Dila/Saibani/Rita Zaharah)

  • Gelombang 1 Telah Dibuka, STISDA Lampung Tengah Siap Terima Mahasiswa Baru TA 2025 / 2026

    Gelombang 1 Telah Dibuka, STISDA Lampung Tengah Siap Terima Mahasiswa Baru TA 2025 / 2026

    Lampung Tengah, MUI Lampung Digital

    Kampus hijau Sekolah Tinggi Ilmu Syari’ah Darusy Syafa’ah (STISDA) Lampung Tengah, Provinsi Lampung yang beralamatkan di Jalan Jenderal Sudirman RT 12/RW 06 Dusun Kotasari I, Kampung Kotagajah, Kecamatan Kotagajah, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, siap menerima mahasiswa baru gelombang 1 tahun akademik 2025/2026.

    Demikian disampaikan panitia pelaksana penerimaan mahasiswa baru STISDA Lampung Tengah, Arif Ismunandar, M.M, di komplek kampus setempat, Jalan Jenderal Sudirman RT 12/RW 06 Dusun Kotasari I, Kampung Kotagajah, Kecamatan Kotagajah, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, pada Kamis, (2/1/2025) siang, bertepatan 2 Rajab 1446 H.

    “Pendaftaran gelombang 1 ini dimulai sejak 1 November 2024 – 31 Januari 2025, saat ini STISDA Lampung Tengah membuka dua program studi, yakni; Ekonomi Syari’ah dan Hukum Keluarga Islam,” tambahnya.

    Program studi Hukum Keluarga Islam telah terakreditasi Peringkat Baik dari Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) ini berdasarkan SK BAN PT Nomor : 4656/SK/BAN-PT/Ak/S/VI/2024.

    Program studi Ekonomi Syari’ah telah terakreditasi Peringkat Baik dari Dewan Eksekutif Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) ini berdasarkan SK LAMEMBA Nomor : 1228/DE/A.5/AR.10/V/2024.

    Untuk informasi lebih lanjut terkait penerimaan mahasiswa baru bisa langsung datang ke kampus STISDA Lampung Tengah, Jalan Jenderal Sudirman RT 12/RW 06 Dusun Kotasari I, Kampung Kotagajah, Kecamatan Kotagajah, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Atau via laman website : https://www.stisda.ac.id / facebook : STISDA Lamteng, atau https://www.stisda.ac.id/formulir-pendaftaran-mahasiswa-baru/

    Atau menghubungi panitia penerimaan mahasiswa baru, STISDA Lampung Tengah, tahun akademik 2025/2026 contact person : 0857-5862-8109 (Muhammad Nashoihudin, S.E) atau 0853-3458-1813 (Rizki Rahmawan)

  • Pemilu dan Pilkada Berjalan Aman, Ketua Umum MUI Pringsewu H. Hambali Apresiasi Polri

    Pemilu dan Pilkada Berjalan Aman, Ketua Umum MUI Pringsewu H. Hambali Apresiasi Polri

    Pringsewu, MUI Lampung Digital

    Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pringsewu, H. Hambali, memberikan apresiasi tinggi kepada Polri atas keberhasilannya menjaga keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu Presiden, Pileg, dan Pilkada serentak 2024. H. Hambali menilai bahwa kinerja Polri yang disiplin dan terorganisir telah menciptakan suasana yang kondusif selama pesta demokrasi terbesar di Indonesia ini.

    “Keberhasilan Pemilu dan Pilkada yang aman dan lancar tidak lepas dari peran besar Polri. Kerja keras dan dedikasi para personel di semua tingkatan patut diapresiasi. Kami bangga atas kinerja Polri yang luar biasa,” ujar H. Hambali, Kamis (2/1/2025).

    Menurutnya, strategi Polri dalam mengelola keamanan sangat efektif. Dengan memanfaatkan seluruh sumber daya yang dimiliki, Polri mampu menjaga stabilitas keamanan dalam negeri. Kolaborasi dengan stakeholders dan masyarakat juga menjadi kunci terciptanya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan damai.

    “Pendekatan prediktif Polri melalui penyusunan Indeks Potensi Kerawanan Pemilu/Pilkada (IPKP) sangat membantu dalam mengantisipasi potensi kerawanan di berbagai daerah. Selain itu, program predictive policing dan cooling system yang diterapkan berhasil meredam potensi konflik yang dapat mengganggu pelaksanaan pesta demokrasi,” tambahnya.

    H. Hambali juga mengapresiasi penegakan hukum yang dilakukan secara berkeadilan oleh Polri. Ia menegaskan bahwa meskipun Polri tidak terlibat dalam politik praktis, sesuai Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara RI, Polri tetap fokus menjalankan tugas utamanya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

    Ketua Umum MUI Pringsewu berharap Polri dapat terus mempertahankan profesionalisme dan kepercayaan masyarakat. “Kami berharap Polri tetap prediktif dan responsif terhadap dinamika sosial di tahun-tahun mendatang. Rasa aman yang dirasakan masyarakat saat ini adalah bukti keberhasilan Polri dalam menjalankan tugasnya,” tutup H. Hambali.

    Keberhasilan Polri selama Pemilu dan Pilkada serentak 2024 ini menjadi bukti nyata bahwa institusi tersebut layak mendapatkan pengakuan dan apresiasi dari masyarakat serta pemerintah. (Muhammad Faizin)

  • Fakultas Syariah UIN RIL Gelar Family Gathering di Wongsotirto Agro Park Lampung Selatan

    Fakultas Syariah UIN RIL Gelar Family Gathering di Wongsotirto Agro Park Lampung Selatan

    Lampung Selatan, MUI Lampung Digital

    Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung telah sukses menyelenggarakan acara Family Gathering yang dilaksanakan di Wongsotirto Agro Park, Lampung Selatan, pada Kamis, (02/01/2025). Acara ini diikuti oleh seluruh sivitas akademika Fakultas Syariah, dalam suasana yang penuh kehangatan dan kebersamaan.

    Kehadiran mantan Rektor dan Dekan Fakultas Syariah, di antaranya Prof. Dr. KH. Mukri, M.Ag, Prof. Dr. H. Faisal, SH., MH., dan Prof. Dr. H. A. Kumedi Ja’far, M.H. turut menambah kesan mendalam dalam acara yang berorientasi pada mempererat hubungan kekeluargaan ini.

    Dalam sambutannya, Dr. Efa Rodiah Nur, M.H., Dekan Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung, menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi antar sivitas akademika Fakultas Syariah, sekaligus memperkuat rasa kebersamaan dan meningkatkan semangat kerjasama dalam menghadapi tantangan akademik maupun non-akademik di masa depan.

    “Family Gathering ini tidak hanya sekadar acara rekreasi, tetapi juga merupakan kesempatan untuk mempererat hubungan, membangun kerjasama yang lebih solid, dan memperkuat ikatan kekeluargaan di antara kita. Semoga kegiatan ini memberikan dampak positif, baik dalam meningkatkan kualitas akademik maupun suasana kebersamaan di Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung,” ungkap Dr. Efa Rodiah Nur.

    Prof. Dr. KH. Moh. Mukri, M.Ag dalam sambutannya menyampaikan pesan yang penuh makna dan inspirasi: “Orang yang sukses adalah orang yang bisa menjaga mulutnya. Sukses sejati bukan hanya milik mereka yang pandai berbicara, tetapi mereka yang mampu membuktikan setiap kata dengan tindakan nyata. Kini saatnya kita berkarya nyata bukan karya kata, sehingga bisa menghadirkan karya yang terukur, jelas terlihat, dan tercatat, bukan sekadar kata-kata, dan yang perlu diingat dalam perjalan ini, yang lalu biarlah berlalu, yang sekarang hendaknya kita syukuri, dan yang akan datang kita sambut dengan penuh harapan,” ujarnya dengan penuh keyakinan.

    Pesan Prof. Mukri ini memberikan dorongan yang mendalam bagi seluruh sivitas akademika untuk terus berkomitmen memberikan yang terbaik, menjaga kekompakan, dan menciptakan karya-karya yang tidak hanya bermanfaat, tetapi juga memberikan dampak positif bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan kesejahteraan masyarakat.

    Selama acara berlangsung, para peserta disuguhkan keindahan alam Wongsotirto Agro Park, yang menjadi destinasi wisata alam yang memukau di Lampung Selatan.

    Dengan suksesnya acara Family Gathering ini, diharapkan sivitas akademika Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung dapat terus menjaga kekompakan, meningkatkan semangat kebersamaan, dan senantiasa bersinergi dalam menjalankan berbagai aktivitas akademik maupun sosial di masa yang akan datang. (Rita Zaharah)

  • PW Muslimat NU Lampung Gelar Expose Capaian Kegiatan Tahun 2024

    PW Muslimat NU Lampung Gelar Expose Capaian Kegiatan Tahun 2024

    Bandar Lampung, MUI Lampung Digital

    Pimpinan Wilayah Muslimat Nahdlatul Ulama Lampung menggelar Ekspose Capaian Kegiatan Tahun 2024 di Kantor PW NU setempat, Senin (30/12). Kegiatan dihadiri Ketu PW Nu Lampung Dr. Puji Raharjo, Ketua PW Mulsimat NU Lampung Fita Nahdia, PC Muslimat NU se-Lam0ung, dan badan otonom NU di Provinsi Lampung.

    Ketua PW Muslimat NU Lampung Fita Nahdia mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mernyampaikan kepada Masyarakat kegiatan apa saja yang sudah dilaksanakan Muslimat Nu Lampung sebagai bentuk khidmatkepada umat dan Masyarakat NU khususnya dan seluruh Masyarakat Lampung pada umumnya.

    Kegiatan yang digelar yakni menyamoaikan beragai kegiatan yang dilaksanakan oleh semua bidang dalam kepengurusan PW Muslimat NU Lampung Periode 2024-2029 dalam satu tahun sejak dilantik hingga akhir tahun ini. Juga digelar konsolidasi PW dan Cabang Mulimat Nu Se-Provinsi Lampung dan memberikan santunan lepada anak yatiim.

    Selain ekspose kegiatan juga digelar rencana program kegiatan Muslimat Tahun 2025, rapat koordinasi Pimpinan Cabang Muslimat Nu se-Provinsi Lampung, santunan anak yatim dan bazaar.

    “Melalui kegiatan ini kami ingin mengevaluasi apakah ptogram kerja yang kami rencananakan sudah terlaksana dengan baik, dan apakah sudah tepat sasaran,” ujar Fita Nahdia.

    Sedangkan rapat koordinasi bertujuan untuk menyusun program kegiatan Tahun 2025m, dengan demikian diaharapakn program tahun depan lebih terprogram, terencana dan mendapatkan masukan dari seluruh PC Muslimat-Se-Provinsi Lampung.

    “Kami beraharap berbagai program yang digelar tahun lalu memberikan manfaat dan berkah bagi kita semua,” kata Fita.

    Sementara Ketua PWNU Lampung, H Puji Raharjo menyatakan, bersyukur Muslimat NU Lampung selalu kompak dalam segala hal.    “Nahdliyin ini bagaimana agar merajut kebersamaan sebagai warga negara yang baik untuk selalu bergandengan tangan dan bergerak bersama-sama,” tuturnya.   Ia berharap agar ibu-ibu dalam perjalanan mengikuti Kongres Muslimat senantiasa lancar, dan menghasilkan kemaslahatan yang banyak.    “Melalui program GKMNU, kita bersinergi dan berkhidmat untuk umat, dan NU fokus kepada kemaslahatan keluarga. Jika keluarga NU maslahat, maka keluarga di masyarakat secara umum akan maslahat,” katanya.   H Puji mengatakan program ke depan, agar bersinergi seluruh kekuatan NU, untuk memperkuat dan mengikuti kaderisasi, seperti PD PKPNU, dan PMKNU. Jika pengurus dan warga NU sudah mengikuti pengkaderan maka militansi akan kuat.

    Sedangkan beberapa kegiatan yang digelar PW Muslimat Tahun 2024, antara lain, bidang orgnisasai dan pemberdayaan, yanki literasi digital yang dilaksnaakan pada Kamis (8-Agustus 2024) di Emerald Meeting Room Hotel Emersia.. Kegiatan ini diikuti ratusan peserta yang berasal dari pengurus PW Muslimat NU Lampung, Pengurus PC Muslimat NU se-Provinsi Lampung, dan berbagai organisasi Wanita yang ada di Lampung. Bidang organisasi juga menggelaar perayaan Hari Ulang Tahun Kemerdakaan RI Ke-79 di Tabek Indah Resort pada 17 Agustus 2024 yang diikuti para pengurus PW NU Provinsi Lampung.

    Selanjutnya, bidang Dakwah danPerngembangan Masyarakat mengelar Pengajian Akbar yang dilaksanakan pada Jumat (12-1-2024) di Lapnagan Cipta Karya Kalianda, Lampung Selatan. Kegiatan ini dihadiri Ketua PP Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa, Gubernur, para Bupati can calon anggota DPR RI, dan calon anggota DPRD se-Provinsi Parovinsi Lampung. Bidang ini juga menggelar Orientasi Penguatan Pelopor Moderasi Beragama pada 16-17 Juli 2024 di Hotel HOrison, Bandar Lampung. Kegiatan ini diikuti pengurs PW Muslimat NU, PC Muslimat NU Proviinsi Lampung dan Masyarakat. Kemudian juga digelar dzikir dan doa bersama menyambut ramadhan pada 11 Maret 2024 di Sektetariat PW Muslimat NU Lampung.

    Lalu, Bidang Hukum Advokasi dan Penelitian dan Pengembangan Masyarakat melakukan pendampingan korban kekekrasan sekskual di Pesawaran, pada Ahad (7 Januari 2024), Juga, merndampingi kelauraga kader Fatayat Almarhumah Riyas Nuraini, di Labuhan Ratu, Lampung Timur pada Kamis (12/7/.2024).

    Kemudian bidang Ekonomi, Reorganisasi Koeprasi dan Agrobisnis memberikan program bantuan untuk pedagang kecil di Pondok Pesantren Darrul Maarif. Sasaran kegiatan ini para pedagang kecil dan Usaha mikro kecio dan menengah (UMKM). Kemudian mengadakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Annisa PW Muslimat NU Lampung pada Sabtu (29- Juni-2024) di Balai Keratun, Pemda Provinsi Lampung. Kemudian, mengisi stan Bazar [ada Rakorwil dan literasi digital pada Sabtu (29-6-2024) dan Jumat 8-Maret 2024).

    Selanjutnnya, Bidang Pendidikan dan Pelatihan mengadakan Pesantren Ramadhan yang bertema Membentuk Pribadi yang berakhlakul karimah beriman, berkuliatas dan bertaqwa pada 20-29 Maret 2024 di Lampung Selatan.

    Bidang Kesehatan dan Kependudukan menggelar pemeriksaan IVA untuk deteksi dini kanker yang dilaksanakan pada Jumat (27-9-2024) di Sekretariat PW NU Lampung Provinsi Lampung. Kemudian Edukasi Gizi dan Peruntukan Kental Manis, pengukuhan kader ibu asuh anak terindikasi stunting dan pemberdayaan ekonomi Perempuan pada Sabtu (5-10-2024) di Hotel BBC Bandar Jaya, Lampung Tengah. Kegiatannini diikuti pengurus, anggota Mulsimat Nu Se-Provinsi Lampung dan Masyrakat. (Uni/Rita Zaharah)

  • Kapolda Sampaikan Rilis Akhir Tahun 2024 Polda Lampung

    Kapolda Sampaikan Rilis Akhir Tahun 2024 Polda Lampung

    Bandar Lampung, MUI Lampung Digital

    Kepolisian Daerah Lampung menggelar rilis akhir tahun di Gedung Serba Guna (GSG) Presisi pada Senin (30/12/2024). Acara ini dipimpin langsung oleh Kapolda Lampung Irjen Pol. Helmy Santika, SH., S.IK., M.Si., yang didampingi Wakapolda Brigjen Pol. Dr. Ahmad Ramadhan, SH., MH., M.Si., Kabid Humas Kombes Pol. Umi Fadillah Astutik, S.Sos., S.IK., M.Si., serta Pejabat Utama Polda lainnya.

    Turut hadir dalam acara ini Ketua MUI Provinsi Lampung H. Suryani M. Nur, Wakil Rektor IV Universitas Lampung Dr. Ayi Ahadiat, S.E., MBA., Pemimpin Redaksi Lampungpro Amiruddin Sormin, Ahli Pers Dewan Pers Oyos Saroso HN, serta para tamu undangan lainnya.

    Dalam paparannya, Kapolda Lampung mengawali ungkapan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh lapisan elemen masyarakat Lampung, rekan TNI, Forkopimda, serta personel Polda Lampung yang telah bekerja sama bahu-membahu dalam menciptakan Sitkamtibmas yang kondusif sepanjang tahun 2024. “Kami akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dengan sinergi bersama semua pihak,” ujarnya.

    Selanjutnya Kapolda menyampaikan capaian-capaian strategis sepanjang tahun 2024, termasuk penegakan hukum terhadap kejahatan narkoba, perjudian (konvensional dan online), dan tindak pidana lainnya.

    Dalam penanganan kasus narkoba, Kapolda memaparkan peningkatan signifikan dalam penanganan tindak pidana narkoba. Pada 2024, terdapat 1.656 kasus dengan 2.301 tersangka, meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yakni 1.401 kasus dengan 1.864 tersangka. Barang bukti yang berhasil diamankan termasuk ganja seberat 704,6 kg, sabu 307,9 kg, ekstasi 125.202 butir, psiko 11.941 butir, tembakau sintetis 1,4 kg, dan uang sebanyak Rp 347,5 miliar. Upaya ini berhasil menyelamatkan 2.443.143 orang dari pengaruh dan bahaya penyalahgunaan narkoba.

    Tindak pidana lainnya adalah kasus perjudian, selama tahun 2024 Polda Lampung menangani 20 perkara judi online. Kapolda juga menekankan fokus pada perjudian online yang terus menjadi ancaman serius di tengah masyarakat. Berbagai langkah telah dilakukan termasuk edukasi melalui media, patroli siber terhadap situs judi online (mengajukan pemblokiran dan penengakan hukum), menerapkan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU), menindak tegas oknum perbankan, ASN atau petugas yang terlibat.

    Terkait penyelamatan kerugian negara, Kapolda Helmy Santika juga mengungkapkan “hasil penyelidikan Polda dan BPKP Provinsi terkait proyek strategis nasional (pengadaan tanah genangan bendungan Marga Tiga), berhasil mencegah potensi kerugian negara sebesar Rp 439,5 miliar dan menyelamatkan kerugian aktual sebesar Rp 709,5 juta”, ujarnya.

    Acara diakhiri dengan sesi penyampaian tanggapan dari beberapa tamu undangan dalam memperkuat kolaborasi antara Polda Lampung dan berbagai elemen masyarakat untuk menciptakan Lampung yang lebih aman dan damai di tahun mendatang.

    MUI Provinsi Lampung menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi yang tinggi atas capaian kinerja luar biasa yang telah dilakukan oleh Kepolisian Daerah Lampung dibawah kepemimpinan Irjen Pol. Helmy Santika, SH., S.IK., M.Si. sepanjang tahun 2024. Dedikasi Polda Lampung dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan melayani masyarakat merupakan cerminan dari kerja keras, profesionalisme, serta sinergi yang terbangun dengan berbagai elemen masyarakat. Prestasi yang diraih, baik dalam penegakan hukum, pemberantasan kejahatan, maupun penguatan hubungan dengan masyarakat, adalah bukti nyata dari komitmen yang tinggi untuk menghadirkan rasa aman dan damai di tengah bangsa, khususnya di bumi Lampung.

    Semoga capaian ini dapat terus ditingkatkan di masa mendatang, sehingga Polda Lampung senantiasa menjadi pelindung dan pengayom masyarakat yang berlandaskan pada prinsip keadilan dan kemanusiaan. MUI Lampung juga berkomitmen untuk terus mendukung upaya Polda dalam membangun negeri ini, melalui sinergitas dan kolaborasi dalam menjaga harmoni dan kerukunan umat, sesuai peran MUI sebagai Himayatul Ummah/pelindung umat dan Shodiqul Hukumah/mitra pemerintah. (Suryani/Rita Zaharah).

  • Pencapaian Pembangunan Provinsi Lampung Tahun 2024: Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Peningkatan Kesejahteraan

    Pencapaian Pembangunan Provinsi Lampung Tahun 2024: Dorong Pertumbuhan Ekonomi dan Peningkatan Kesejahteraan

    Bandar Lampung, MUI Lampung Digital

    Pemerintah Provinsi Lampung mengakhiri tahun 2024 dengan sejumlah pencapaian penting dalam pembangunan daerah, dalam acara refleksi akhir tahun yang digelar di Mahan Agung pada Selasa (24/12/2024).
    Hadir dalam acara tersebut para pimpinan Forkopimda, Pj. Sekdaprov, Para Asisten, Sekwan, Kaban/Kadis, Bupati/Walikota se-Provinsi Lampung, Rektor UIN Raden Intan Prof. H. Wan Jamaludin Z., M.Ag., Ph.D., Ketua MUI Provinsi Lampung KH. Suryani M. Nur, Ketua Baznas Provinsi Lampung Komarunizar, dan undangan lainnya.

    Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung Dr. Junanto Herdiawan SE, MA., dan Penjabat Gubernur Lampung Dr. Drs. Samsudin M.H., M.Pd. menyampaikan laporan capaian hasil pembangunan daerah Provinsi Lampung selama tahun 2024.

    Dalam pemaparannya Junanto mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung pada tahun 2024 tumbuh sebesar 4,81% year-on-year (yoy) hingga triwulan III, sedikit lebih tinggi dibandingkan capaian pada periode yang sama pada tahun sebelumnya.

    Peningkatan ini didorong oleh konsumsi rumah tangga yang tumbuh 4,95% (yoy) dan konsumsi pemerintah sebesar 2,81% (yoy). Selain itu, sektor ekspor menjadi pilar penting dengan kenaikan sebesar 14,01% (yoy), berkat penguatan komoditas utama seperti kopi robusta dan produk kelapa sawit.

    Di sisi lapangan usaha utama, sektor transportasi dan pergudangan mencatat pertumbuhan tertinggi sebesar 10,97% (yoy), menunjukkan peningkatan efisiensi dan aktivitas logistik di Lampung. Sektor industri pengolahan juga mencatat kinerja gemilang dengan pertumbuhan 10,54% (yoy), mencerminkan kontribusi besar terhadap PDRB daerah.

    Sementara Pj. Gubernur Samsudin mengatakan bahwa dalam upaya mendorong pembangunan berkelanjutan (sustainable development), Pemprov Lampung telah meningkatkan alokasi anggaran untuk proyek infrastruktur strategis, termasuk jalan, jembatan, dan fasilitas pendukung industri. Meski investasi hanya tumbuh 1,30% (yoy), pemerintah menegaskan komitmennya untuk meningkatkan daya tarik investasi melalui deregulasi dan penyederhanaan proses perizinan.

    Selain pencapaian ekonomi, Pemprov Lampung juga mencatat peningkatan dalam indikator kesejahteraan masyarakat. Tingkat pengangguran terbuka turun, dan angka kemiskinan berkurang secara signifikan. Upaya pengembangan sektor pendidikan dan kesehatan juga menjadi prioritas, dengan alokasi anggaran yang lebih besar untuk mendukung program pendidikan inklusif dan peningkatan layanan kesehatan.

    Samsudin menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pencapaian pembangunan. Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, pelaku usaha, dan masyarakat untuk mempertahankan tren positif ini. “Tahun 2025 menjadi tahun strategis bagi kita semua untuk mempercepat pembangunan yang inklusif, memperkuat sektor investasi, serta memastikan kesejahteraan masyarakat Lampung terus meningkat,” ujarnya.

    Dalam akhir penyampaian materinya, Junanto menyampaikan outlook atau prediksi perekonomian Provinsi Lampung Tahun 2025, “Lampung sebagai pintu gerbang Sumatera memiliki potensi ekonomi yang berkembang. Pada 2025, fokus pembangunan diarahkan pada penguatan sektor unggulan, digitalisasi, dan keberlanjutan untuk menghadapi peluang dan tantangan global serta nasional”, ujarnya.

    Masih menurut Junanto bahwa tahun 2025 Ekonomi Lampung diproyeksikan tumbuh 4,5%-5,0%, didukung sektor pertanian, industri pengolahan, dan pariwisata. Sedangkan Inflasi diperkirakan terkendali pada 2,5%-3,0% melalui penguatan distribusi dan digitalisasi pasar.

    Sektor-Sektor Strategis : (1) Pertanian dan Perkebunan fokus pada teknologi modern dan penguatan ekspor komoditas unggulan (kopi, lada, udang), (2) Industri dan UMKM terkait hilirisasi produk lokal serta digitalisasi melalui e-commerce dan fintech, (3) Infrastruktur mengenai penyelesaian proyek strategis dan peningkatan konektivitas wilayah pedesaan, (4) Pariwisata yakni promosi berbasis budaya dan ekowisata dengan peningkatan fasilitas wisata.

    Selain itu terkait Transformasi Digital dan Keuangan Inklusif: (1) Digitalisasi Ekonomi yakni penggunaan QRIS dan platform digital untuk UMKM, (2) Keuangan Inklusif melalui edukasi masyarakat dan pengembangan layanan keuangan di daerah terpencil.

    Sementara Tantangan berupa Volatilitas harga komoditas, kesenjangan infrastruktur, dan dampak perubahan iklim. Strategi berupa Diversifikasi ekonomi, kolaborasi multipihak, dan kebijakan pro-lingkungan, harus dijalin dengan baik. “Tahun 2025 menjadi momentum bagi Lampung untuk memperkuat perannya sebagai motor ekonomi regional melalui pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan. Bank Indonesia berkomitmen mendukung visi ini bersama seluruh pemangku kepentingan”, pungkasnya. (Suryani/Rita Zaharah)