Ketua PWNU Lampung Ajak IPPNU perangi Hoaks
Bandar Lampung: Ketua PWNU Lampung Prof Dr H Moh Mukri MAg mengajak jajaran Pengurus Wilayah Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Lampung perangi Hoaks. Sebagai pelajar, Prof Mukri melihat bahwa IPPNU sebagai generasi milenial dapat berperan aktif dan menjadi garda terdepan dalam memerangi berita bohong dan fitnah.
“Pemuda dan pelajar harus cerdas dalam bermedia sosial. Saya berharap IPNU dan IPPNU dapat menjadi garda terdepan dalam memerangi Hoaks,” ujarnya di hadapan para pengurus IPPNU Lampung, Senin (20/8).
Rektor UIN Raden Intan Lampung ini juga prihatin dengan kondisi arus informasi di media saat ini. Menurutnya, informasi hoaks sangat menggelisahkan dan dapat memicu perpecahan dalam masyarakat.
“Kita harus dapat menjadi penengah, menjadi moderat. Islam itu mengajarkan kedamaian, Islam yang rahmatan Lil ‘alamin,” ungkapnya.
Pengurus IPPNU Lampung berkunjung ke Ketua PWNU dalam rangka silaturahmi dipimpin oleh Amaliyah Fadhilah dan jajaran PW dan PC se-Lampung . (Rudi Santoso/Abdul Qodir Zaelani)