KKN IAIN Raden Intan Lampung Sukses Bentuk TPA “Baitul Ilmi”
Lampung Selatan: Kelompok 11 KKN (Kuliah Kerja Nyata) IAIN Raden Intan Lampung sukses membentuk TPA (Tempat Pengajian Anak) yang diberi nama “Baitul Ilmi” bertempat di rumah Ibu Paini, Dusun Mekar Sari, Desa Karang Sari, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (09/02/2017).
Setelah dibentuknya TPA Baitul Ilmi, jumlah peserta yang hadir pada hari pertama kurang lebih dari 15 anak. Tujuan dibentuknya TPA sebagai tempat atau wadah untuk anak-anak belajar tentang pengetahuan ilmu agama islam terutama dalam cara belajar mengaji.
Suryahman selaku Kadus Mekar Sari mengucapkan rasa terima kasihnya kepada KKN IAIN Raden Intan Lampung sudah mau berkontribusi membentuk TPA di Dusun Mekar Sari. “Saya akan selalu mendukung setiap kegiatan yang akan dilakukan oleh mahasiswa KKN. Ini juga sebagai salah satu pembelajaran untuk kalian sebelum terjun langsung ke masyarakat nanti, semoga apa yang adik-adik lakukan ini bisa menjadi semangat untuk anak-anak kecil menuntut ilmu agama terutama dalam cara belajar mengaji,” ujar Suryahman.
Paini selaku warga sekaligus ketua pengajian Desa Karang Sari yang rumahnya dijadikan sebagai tempat pengajian anak (TPA) menyatakan keiklasannya untuk membantu setiap progja dari mahasiswa KKN IAIN Raden Intan Lampung.
“Saya sangat senang sekali dengan adanya mahasiswa KKN IAIN Raden Intan Lampung di desa kami, karena baru hitungan hari saja, kalian sudah mampu berkontribusi di desa kami, dan apa yang kalian lakukan ini menjadi salah satu kegiatan yang akan terus kami kenang sampai kapanpun,” ungkap Paini. (Siti Nurrahmah/Abdul Qodir Zaelani)